Kamis, 09 Juni 2016

Perumpamaan Surga Bagi Orang-Orang Bertakwa



Perumpamaan syurga yang dijanjikan kepada orang-orang yang takwa ialah (seperti taman); mengalir sungai-sungai di dalamnya; buahnya tak henti-henti sedang naungannya (demikian pula). Itulah tempat kesudahan bagi orang-orang yang bertakwa, sedang tempat kesudahan bagi orang-orang kafir ialah neraka. (Q.S. Ar-Ra’d : 35)

Di dalam Al-Quran dan Al-Hadits, Allah Subhanahu wa Ta’ala menjanjikan surga bagi orang-orang yang benar-benar beriman dan bertakwa kepada-Nya.


Perumpamaan syurga yang dijanjikan kepada orang-orang yang takwa ialah (seperti taman); mengalir sungai-sungai di dalamnya; buahnya tak henti-henti sedang naungannya (demikian pula). Itulah tempat kesudahan bagi orang-orang yang bertakwa, sedang tempat kesudahan bagi orang-orang kafir ialah neraka. (Q.S. Ar-Ra’d : 35)

Kenikmatan yang luar biasa bukan? Tidak bisa kita bayangkan dengan apapun, yang pasti itu adalah suatu keindahan yang hebat pemberian-Nya. Kenikmatan lainnya digambarkan diayat lain,

Allah Subhanahu wa Ta’ala berfirman :



(Apakah) perumpamaan (penghuni) jannah yang dijanjikan kepada orang-orang yang bertakwa yang di dalamnya ada sungai-sungai dari air yang tiada berubah rasa dan baunya, sungai-sungai dari air susu yang tidak berubah rasanya, sungai-sungai dari khamar yang lezat rasanya bagi peminumnya dan sungai-sungai dari madu yang disaring; dan mereka memperoleh di dalamnya segala macam buah-buahan dan ampunan dari Rabb mereka, sama dengan orang yang kekal dalam jahannam dan diberi minuman dengan air yang mendidih sehingga memotong ususnya? (Q.S. Muhammad : 15).



Masya Allah, suatu kenikmatan dan balasan yang besar dari Allah Subhanahu wa Ta’ala. Maka dari itu, mari kita menjadi orang-orang yang benar-benar beriman dan bertakwa kepada Allah Subhanahu wa Ta’ala.


Semoga Allah Subhanahu wa Ta’ala memberi taufik.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar